KUNJUNGAN KERJA merupakan program kerja dari Biro MDPR. Kegiatan ini dilakukan dengan mengunjungi tempat yang bisa kita serap ilmunya untuk diadakan studi banding tentang cara dan teknik menyebarkan dakwah di kalangan civitas akademika yang dikemas dengan forum group discussion serta diisi dengan pembahasan mengenai problematika dakwah kampus.
Kegiatan ini juga menjadi ajang bagi anggota MoSAIC untuk bersilaturahmi dengan LDF lain. Pada kegiatan tersebut, kedua LDF akan saling bertukar informasi mengenai apa saja yang ada di masing-masing LDF-nya. Dengan itu masing-masing LDF dapat mengambil hal positif dari informasi yang sudah dibagikan dari LDF lainnya yang belum diterapkan dalam masing-masing LDF-nya.
Dimulai dengan pembukaan dan sambutan dari tiap-tiap LDF yang bersangkutan. Lalu, terdapat penjelasan mengenai profil dari masing-masing LDF. Yang paling penting adalah sesi sharing session bersama dari masing-masing divisi. Dilanjutkan dengan sesi Ice Breaking sebelum penyerahan plakat dan sertifikat untuk LDF MOSAIC FEB UNAIR dan LDF FORSTILLING FEB UB. Terakhir adalah sesi penutup dan dokumentasi bersama untuk kenang-kenangan.
Dari kegiatan tersebut, diharapkan masing-masing KSEI dapat mengambil informasi yang bernilai baik dan dapat diimplementasikan bagi KSEI tersebut. Selain informasi, KSEI yang bersangkutan akan memperoleh relasi yang tentu akan bertahan dalam jangka panjang.
Mosaic News
Kunjungan Kerja
- Detail
- Kategori: Mosaic News
- FEB Unair By